Mengajar bahasa inggris anak-anak – Menjadi seorang guru adalah impian bagi banyak orang. Karena guru adalah suatu pekerjaan maupun profesi yang mulia. Pekerjaan maupun profesi guru adalah pekerjaan yang bertujuan untuk mencerdaskan anak bangsa. Sehingga akhirnya mereka berpengetahuan dan akhirnya dapat memanfaatkan pengetahuan yang mereka miliki untuk membangun bangsa agar bangsanya menjadi bangsa yang maju. Guru adalah pahlawan tanpa tanda jasa. Guru tidak dengan mudah mendapatkan predikat tersebut karena nyatanya guru tidak pernah mengharapkan imbalan ataupun harta ketika mendidik maupun mengajar semua siswa dan juga siswinya. Mereka melakukannya dengan ikhlas. Ngomong-ngomong mengenai seorang guru, guru juga dituntut agar dapat mentransfer pengetahuan kepada anak muridnya dengan baik dan juga benar. Sehingga anak didiknya akhirnya mengerti dan juga pandai. Tapi hal ini menjadi sulit ketika yang diajar adalah anak-anak yang notabene susah untuk serius dan juga berkonsentrasi ketika mendengarkan sang guru mengajar di depan kelas. Jadi dibutuhkan ekstra kesabaran untuk mengajar anak-anak. Apalagi mengajar mata pelajaran yang lumayan rumit dan juga sulit. Seperti misalnya pelajaran bahasa inggris dan juga matematika. Lalu bagaimana caranya mengajar mata pelajaran bahasa inggris bagi anak-anak agar mereka faham apa yang anda sampaikan. Anda ingin tahu? penasaran? mari kita bahas bersama-sama. Let’s check this out!
Pertama-tama adalah dengan cara memberikan motivasi maupun kata-kata yang akan membuat mereka tertarik untuk mempelajari bahasa inggris lebih lanjut dan juga tekun setiap harinya. Misalnya seperti mengatakan bahwa dengan belajar bahasa inggris mereka akan bisa mengelilingi dunia dengan kemampuan bahasa inggris yang mereka miliki, mereka dapat menjadi apapun yang mereka inginkan. Seperti misalnya menjadi seorang pramugari, maka kemampuan bahasa inggris sangat dibutuhkan untuk menjadi seorang pramugari. Pramugari merupakan salah satu pekerjaan impian bagi sebagian besar wanita di indonesia. Dengan menjadi seorang pramugari maka dapat mengelilingi dunia dengannaik pesawat kemana-mana. Menyenangkan sekali bukan? selain itu anak-anak juga dapat belajar dengan cara yang menyenangkan, seperti misalnya dengan menggunakan beberapa english song dalam pembelajaran. Karena lagu sendiri merupakan salah satu cara yang terbukti efektif untuk mempelajari suatu kata-kata baru dan juga meningkatkan kemampuan pengucapan dalam bahasa inggris.
Semua orang pasti menyukai lagu termasuk juga seorang anak. Anak-anak menyukai lagu. Maka ajarkan anak-anak lagu bahasa inggris anak-anak dengan lirik lagu yang mudah. Seperti misalnya dengan lagu simple lagu twinkle-twinkle little star yang bertema tentang bintang itu. Dengan menyanyikan lagu twinkle-twinkle little star tersebut maka anak-anak dapat belajar lirik baru dalam bahasa inggris dan itu dapat membuat mereka dapat mahir dalam bahasa inggris. Jika dilakukan dengan rutin dan juga kontinyu. Selain itu anda juga harus mempertimbangkan kepribadian dan juga kepentingan anak. Misalnya anak harus diajarkan sesuatu yang menarik minat mereka yang masih suka bermain-main tersebut dan topik pelajaran yang harus anda ajarkan pun harus terarah dan juga fokus pada satu materi pelajaran saja. Misalnya seperti ini anda dapat memulai mengajar anak-anak dengan materi pelajaran yang mudah dan juga menyenangkan seperti mengajarkan tentang angka-angka, mulai dari angka puluhan sampai ratusan dalam bahasa inggris. Selain itu anda juga dapat mengajarkan materi tentang warna, misalnya warna merah, hijau dan kuning tentu saja dalam bahasa inggris. Nah, demikianlah cara untuk mengajar anak-anak bahasa inggris. Semoga bermanfaat bagi anda.